Sunday, April 5, 2020

Resume Menulis buku gaya "TOJTRP"

RESUME LANGKAH-LANGKAH MENULIS BUKU DENGAN GAYA “TOJTRP”

Oleh : Rasita
Kepala SDN 16 Penarik

Minggu,tanggal 05 April 2020 pukul 19.00 wib saya buka laptop untuk menerima materi belajar online bersama pak Akbar Zainudin,MM penulis buku Man jadda wajada.

Beliau membuka dengan menulis buku mulai dari ide sampai penerbit.
Ada enam langkah menerbit buku yang di singkat dengan TOJTRP.

Langkah pertama adalah :
1. T. Tentukan tema, setiap buku tentukan tema baik buku fiksi maupun non fiksi,tema akan menjadi
 rel yang mengikat kita dari awal tulisan hingga akhir.
2. O. OUTLINE atau Daftar isi gunanya untuk agar tulisan kita terarah,bisa buat jadwal dan
target,menghindari”ngeblank”pada saat menulis,dan agar bukunya selesai.
3. J.  Jadwal penulisan dengan kita membuat jadwal penulisan maka akan memudahkan kita untuk
ngontrol dan mengevaluasi dari hasil tulisan kita.
4. T. Tuliskan dan selesaikan semua judul artikel terlebih dahulu.jangan terpaku untuk satu tulisan
samapi sempurna.
5. R. Revisi tulisan kalau semua draft tulisan sudah selesai.tahap kedua baru revisi.apa saja yang di
revisi ?
1. Data dan informasi yang kurang
2. Tata bahasa
3. Gaya tulisan.samakan dari awal hingga akhir
6. P. Penerbit Langkah ini adalah kirim ke Penerbit .
  Cara mengirim naskah
1. Naskah harus sudah jadi
2. Diprint,dikirim dengan hard copy dan soft copy dalam bentuk CD atau flash disk.


Inilah resume dengan pemateri pak Akbar Zainudin,terima kasih.

1 comment: