Saturday, April 18, 2020

Perjalanan Menuju Sekolah Baru 4


Perjalanan menuju sekolah baru 4

Oleh : Rasita
Kepala SDN 16 Penarik

Setelah rapat dengan tokoh masyarakat beserta dewan guru dapatlah kesimpulan diantaranya :

1.       Merobah visi misi sekolah
2.       Bekerja sama dalam memajukan sekolah dengan mencari mitra baik dari dunia usaha,dunia industri maupun masyarakat dan wali murid

Setelah keputusan itu, saya mengundang pengawas,perwakilan dari Diknas untuk merevew Kurikulum,RKJM dan merobah Visi misi bersama dewan guru dan Komite serta perwakilan wali murid.

Akhirnya dapatlah  visi sekolah “ Berwawasan Lingkungan Berkarakter dan Berprestasi” dari sinilah saya mulai bekerja dengan pertama kali menata lingkungan,semua warga sekolah membantunya tanpa kenal lelah,kadang jam 12 siangpun kami mencangkul untuk menanam sayuran.kadang saya sehabis jam sekolah saya hanya pulang kerumah beberapa jam saja kemudian saya kembali kesekolah lagi,hari minggupun saya datang kesekolah.



Untuk menanam tanaman tentu butuh pagar demi keamanan tanaman,mau di beli kita tiadak punya uang,saya tidak kehilangan akal saya buat proposal untuk minta bantuan Ban bekas mau saya jadikan Pagar dengan dunia industri yaitu PT. Agro Muko .akhirnya mereka mengabulkan. Dan kami  pasang yang rapi dan dicat warna warni.




Bersambung………..


3 comments: